Posted by : Unknown Kamis, 29 Maret 2012

Pyongyang, Amerika Serikat dan negara-negara lain mengecam rencana peluncuran roket yang akan dilakukan Korea Utara (Korut) bulan April mendatang. Namun pemerintah Korut mengabaikan kecaman tersebut. Negeri komunis itu tetap akan meluncurkan roket yang disebutkan untuk membawa satelit luar angkasa itu.

"Kami tak akan pernah menyerah soal hak untuk meluncurkan satelit damai, sebuah hak legal atas negara berdaulat dan langkah penting bagi pembangunan ekonomi," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Korut kepada kantor berita resmi Korut, KCNA seperti dilansir AFP, Selasa (27/3/2012).

Sebelumnya Presiden AS Barack Obama mengecam rencana peluncuran roket Korut yang akan dilakukan antara 12-16 April mendatang. Korut menegaskan bahwa peluncuran roket tersebut untuk membawa satelit luar angkasa mengorbit.

Namun AS, Jepang, Korea Selatan (Korsel) dan negara-negara lainnya mencurigai rencana peluncuran roket Korut tersebut sebagai uji coba rudal jarak jauh yang terlarang berdasarkan resolusi Dewan Keamanan PBB.

"Kepala negara AS mengatakan dia tak punya niat bermusuhan dengan kami," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Korut tersebut.

"Tapi jika komentar itu tulus, dia harusnya menanggalkan pemikiran konfrontasi yang mencoba menghalangi kami, dan harus punya keberanian untuk mengakui bahwa kami punya hak yang sama besarnya dengan negara-negara lain untuk meluncurkan satelit kami," tegasnya.

Ditandaskannya, pemerintah Korut telah mengundang pakar-pakar asing dan wartawan untuk menyaksikan proyek teknologi luar angkasa tersebut tak ada kaitan apapun dengan kepentingan militer. Korut menyatakan, pihaknya juga telah meminta badan antariksa AS, National Aeronautics and Space Administration (NASA) untuk mengirimkan pakar-pakarnya ke lokasi peluncuran roket.





sumber: DETIK

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Statistic

Popular Post

Blog list

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © enr-news -Metro UI- Powered by Blogger - Designed by Enggar Setiadi -