Untuk kesekian kalinya KRI Sultan Iskandar Muda-367 bersama unsur-unsur lain yang tergabung dalam Maritime Task Force (MTF) melaksanakan serial latihan Mailbag Transfer. Kali ini, KRI Sultan Iskandar Muda-367 benar-benar menghadapi ujian alam di laut Mediterania yaitu cuaca ekstrim pada saat melaksanakan Miscex 806 dengan kapal perang Turki TCG Badrum F-501. Latihan yang dilaksanakan sesuai rencana pada pukul 09-00 LT pekan lalu ini, bertepatan dengan perubahan cuaca ekstrim dimana kecepatan angin saat itu mencapai 52 knots, suhu 5º celcius yang disertai hujan es dan gelombang laut rata-rata 3 meter. Kondisi ini merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh ABK KRI Sultan Iskandar Muda-367. Dibutuhkan kesiapan fisik prima serta profesionalisme prajurit yang terlatih untuk dapat menjawab semua tantangan tersebut. Latihan berjalan dengan aman dan lancar sesuai yang direncanakan. Bertindak sebagai OCS pada serial ini adalah KRI Sultan Iskandar Muda-367. Latihan dilaksanakan dua kali run secara bergantian, dimana TCG Badrum F-501 melaksanakan run pertama dengan melaksanakan pendekatan terlebih dahulu terhadap KRI Sultan Iskandar Muda-367 sampai dengan terkirim tali-tali dan kemudian melaksanakan kirim - terima barang. Demikian juga sebaliknya pada run ke dua berganti KRI Sultan Iskandar Muda-367 melaksanakan kegiatan yang sama seperti yang dilakukan oleh TCG Badrum F-501.
|